Kategori

Artikel Populer

Total Tayangan Halaman

isi BLOG

Jumat, 23 Desember 2011

Pulau Prasejarah Ditemukan di Samudera Hindia


Headline
Ilmuwan menemukan dua pulau raksasa tenggelam di Samudera Hindia, tepatnya di barat Australia. Pualu prasejarah ini seukuran Skotlandia. Ingin tahu?

Pulau-pulau ini dulunya merupakan bagian benua super Gondwana dan kini berada hampir 1,6 km di bawah laut.
Peneliti dari University of Sydney, Macquarie University dan University of Tasmania mengatakan, pulau ini dulunya merupakan tautan terakhir India dan Australia.
Pulau ini muncul saat para ilmuwan memetakan dasar laut Perth Abyssal Plain.
“Data yang terkumpul secara signifikan mengubah pemahaman kami mengenai cara India, Australia dan Antartika terpecah dari Gondwana,” ungkap geolog Dr Joanne Whittaker di University of Sydney seperti dikutip Foxnews.
Pulau yang disebut ‘benua mikro’ ini terbentuk sekitar 130 juta tahun silam selama periode Krutasius saat dinosaurus masih ada di Bumi.


By : blankerz

Tidak ada komentar:

Posting Komentar